Add Listing

Calabai

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Calabai Definisi: Salah satu dari lima gender dalam tradisi Bugis. Calabai adalah seseorang yang dianggap laki-laki saat lahir tapi lalu menjalankan peran dan berpenampilan sebagai perempuan. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: NONE

Calalai

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Calalai Definisi: Salah satu dari lima gender dalam tradisi Bugis. Calalai adalah seseorang yang dianggap perempuan saat lahir tapi lalu menjalankan peran dan berpenampilan sebagai laki-laki. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: NONE

Coming out

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Melela Definisi: Tindakan seseorang yang menyatakan identitas gender atau orientasi seksualnya ke orang lain. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: Ladlad / Paglaladlad Kahulugan: Akto o paraan upang ipakilala ang seksuwal/romantikong oryentasyon, pagkakakilanlang pangkasarian, at pangkasariang pagpapahayag sa mga taong malapit o may kaugnayan sa taong naglaladlad.

Compulsory heterosexuality

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Heteroseksualitas wajib; Heteroseksualitas kompulsif Definisi: Teori yang menyatakan bahwa heteroseksualitas adalah sesuatu yang dipaksakan ke perempuan dalam masyarakat yang patriarkis dan heteronormatif. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: NONE

Deadname

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Nama mati Definisi: Nama yang diberikan kepada seorang transgender atau orang non-biner saat lahir; nama yang tidak digunakan lagi; nama yang tidak dikehendaki untuk digunakan. Terjemahan pada Bahasa Melayu: Nama mati Takrif: Nama lahir seroang transgender yang telah ditukar sebagai sebahagian daripada peralihan gender mereka. (Oxford Languages) Filipino: NONE

Deadnaming

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Penggunaan nama mati Definisi: Penggunaan nama mati (deadname) seorang transgender atau orang non-biner oleh orang lain tanpa izin dari orang yang bersangkutan. Terjemahan pada Bahasa Melayu: Memanggil nama mati Takrif: Memanggil (seorang transgender) dengan nama lahir mereka yang telah ditukar sebagai sebahagian daripada peralihan gender mereka. (Oxford Languages) Filipino: NONE

Demiboy

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Demiboy Definisi: Seseorang yang mengidentifikasi diri sebagai lelaki dan gender lain, atau agender, secara bersamaan. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: NONE

Demigirl

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Demigirl Definisi: Seseorang yang mengidentifikasi diri sebagai perempuan dan gender lain, atau agender, secara bersamaan. Terjemahan pada Bahasa Melayu: NONE Filipino: NONE

Drag king

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Raja drag Definisi: Seniman penampil, umumnya seseorang yang saat lahir ditetapkan sebagai perempuan (AFAB), yang berdandan maskulin dan menampilkan stereotip gender lelaki dalam penampilannya baik sendiri maupun berkelompok. Raja drag biasanya hanya menampilkan diri sebagai lelaki saat penampilan (performance), bukan dalam kehidupan sehari-hari. Terjemahan pada Bahasa Melayu: Raja drag; Raja tarik; …

Drag queen

Terjemahan Bahasa Indonesia Terjemahan: Ratu drag Definisi: Seniman penampil, umumnya seseorang yang saat lahir ditetapkan sebagai lelaki (AMAB), yang berdandan feminin dan menampilkan stereotip gender perempuan dalam penampilannya baik sendiri maupun berkelompok. Ratu drag biasanya hanya menampilkan diri sebagai lelaki saat penampilan (performance), bukan dalam kehidupan sehari-hari. Terjemahan pada Bahasa Melayu: Ratu drag (Wikipedia) Takrif: …